Love & Misadventure
penulis Lang Leav
78 halaman, Poetry/ Young Adult
Dipublikasikan 26 April 2013 oleh LM
Akhirnya keturutan juga buat ikutan Posting Bareng BBI untuk
Bulan Maret. Tema bulan ini adalah Oprah’s BookClub dan Puisi. Aku ambil yang
puisi, karena aku penasaran dengan hype
Love & Misadventure yang
bertebaran di Tumblr. Dulunya pernah baca, tapi aku ngerasa kurang sreg dan
ditinggal gitu aja. Kemarin terakhir ngecek di Goodreads, ratingnya 4,23. Jadi kan
akunya yang mikir……..errrr is there
something wrong with me?
To love him
is something,
I hold highly
suspicious.
is something,
I hold highly
suspicious.
Like having
something,
so very
delicious—
than being
told,
to do the
dishes
Elah. Baru juga dapet beberapa halaman. Hancur sudah chemistry yang sudah susah payah aku bangun untuk buku ini. Kalau menurutku, ini bukan puisi. Ini adalah diary anak SMA yang lagi kasmaran, dengan tempelan-tempelan istilah tinggi di sana sini. Tidak masalah menurutku kalau puisi itu tidak berima, atau kalau puisi itu abstrak. Tapi buku ini....... Boy, my brain hurts. Dan terlalu banyak space kosong di tiap halamannya. Kan boros kertas, katanya harus go green?
Satu kata untuk menggambarkan buku ini? Datar. Puisi seharusnya membuatmu merasakan "sesuatu" kan? Aku malah lebih bisa nyambung dengan puisi dari Sapardi Djoko Damono di soal-soal ujian Bahasa Indonesia waktu aku SMA, yang "aku ingin mencintaimu dengan sederhana......" itu. Indah banget menurutku puisi beliau. Sedangkan ini? Nggak ada yang bisa menandingi keakuratan gambar di bawah untuk mengekspresikan emosiku saat membaca Love & Misadventure (sambil roll eyes-roll eyes sampe mata capek), ketika aku seharusnya merasa….
Yang bikin jengkel adalah…. dulu buku ini sempat membuatku meragukan kemampuanku sendiri. Kayak…. otak dan perasaanku nggak bisa buat mencerna puisi. Sekarang aku sadar bahwa kesalahannya bukan berada di diriku. Beberapa hari yang lalu aku sempat menemukan puisi di Tumblr yang saking indah (dan sedih) sampe bikin aku nangis. Jadi, ya, sorry but this is not the book for me.
Kesannya
jahat banget ya. Bukan berarti buku ini jelek loh. Lihat aja ratingnya. Mungkin
aku hanyalah minoritas. Mungkin aku hanyalah butiran debu. Apalah aku
dibandingkan 5000 lebih pengguna GR dan masyarakat internasyenel yang mengelu-elukan
buku ini~
Before There
Was You
When I used
to look above
all I saw was
the sky;
and every
song
that I would
sing,
I sung not
knowing why.
All I
thought and all I felt,
was only
just because,
never was it
ever you—
until it was
all there was
Hahaha, ngakak baca review ini.. Dicek dulu yg mengelu2kan siapa, mungkin memang beda selera aja.
ReplyDeleteNgakak juga baca review ini :)
ReplyDeleteAku juga udah lama penasaran sama buku ini. Happening banget ampe sempat out of stock di Periplus. Covernya cakep lagi. Tapi...melihat review ini, err....belinya tunda ampe ada diskon aja deh.
Mungkin dibuat ringan karena targetnya young adult kali yaa
Aku juga baca buku ini untuk posbar, pas baca puisi yang 'dishes' itu bingung awalnya, terus mikir emang ga ada kata2 lain selain itu ==a
ReplyDeletePemilihan katanya emang aneh sih ini Lang Leav :v
sering liat buku ini seliweran di WW lho XD mungkin isinya nyeleneh ya... lebih untuk anak abg hihi..tapi lucu juga itu yg puisi cuci piring :D
ReplyDeleteBtw harga buku ini di Periplus berapa ya?
ReplyDelete