Tuesday, 28 May 2013

Review: The Rise of Nine by Pittacus Lore



Judul: The Rise of Nine
Penulis: Pittacus Lore
Format: PDF
Halaman: 141 (based on PDF file)
Rating: ♥♥♥♥♥

Until I met John Smith, Number Four, I'd been on the run alone, hiding and fighting to stay alive. Together we are much more powerful. But it could only last so long before we had to separate to find the others ...I went to Spain to find Seven, and I found even more, including a tenth member of the Garde who escaped from Lorien alive. Ella is younger than the rest of us, but just as brave. Now we're looking for the others - including John. But so are they. They caught Number One in Malaysia. Number Two in England. And Number Three in Kenya. They caught me in New York - but I escaped. I am Number Six. They want to finish what they started. But they'll have to fight us first.

Kejadian di dua tempat berbeda, dengan 3 sudut pandang dari Marina (Seven), Six, dan John Smith (Four). Penggunaan 3 sudut pandang cukup membuat saya bingung, apalagi Marina dan Six ceritanya kan lagi bareng-bareng.

Sejauh ini sudah ada 6 Garde yang muncul:

1.Four (John Smith)
Dari awal sepertinya John ini menjadi tokoh sentral dan digadang-gadang sebagai titisan Pittacus Lore, salah satu Elder Lorien yang dapat mengalahkan Setrakus Ra. Dia memiliki Legacy/Pusaka berupa Lumen (itu loh kalo tangan bisa ngeluarin cahaya), tahan api, dan visi, plus telekinesis (semua Garde punya telekinesis).

2.Six
Ah, ini tokoh favorit saya. Six ini prajurit wanita tangguh yang emejing banget lah. Pusakanya berupa Invisibility, mengendalikan cuaca terutama petir, dan telekinenis. Di buku ini ia sempat tertangkap dan melawan Setrakus Ra tapi berhasil dilumpuhkan.

3. Seven (Marina)
Setelah penyerangan besar-besaran di Spanyol oleh para Mogadorian (Mogs), Marina berhasil lolos bersama Ella, Crayton, dan Six. Orang yang sangat dipercaya oleh Seven adalah Six, walaupun ia sempat cemburu ketika Eight dekat dengan Six. Seven ini termasuk yang memiliki Pusaka cukup banyak yaitu bisa bernafas dalam air, bisa melihat dalam gelap, telekinesis dan yang paling penting adalah bisa menyembuhkan luka.

4. Eight
Setelah menyamar sebagai Vishu di India, Eight akhirnya diketemukan oleh Six, Marina, Ella, dan Crayton (Cepan Ella). Eight merupakan Garde yang sakti dan kemungkinan ia merupakan titisan Pittacus Lore karena seperti halnya John, ia pun memiliki visi yang ditanamkan dalam mimpi-mimpinya. Pusaka yang ia punya adalah berubah wujud (shape shifter), teleportasi, dan telekinesis.

5. Nine
Nine sempat ditahan selama setahun dalam penjara di sarang Mogs. Saat John dan Sam menerobos sarang Mogs untuk mengambil kotak pusaka tidak sengaja mereka bertemu dengan Nine. Nine merupakan Garde yang kuat dan sepertinya dia tidak punya Pusaka khusus selain telekinesis.

6. Ten (Ella)
Sempat menyamar sebagai yatim piatu dalam The Power of Six, Ella sebenarnya adalah Garde kesepuluh yang dibawa dalam pesawat kedua saat dulu Planet Lorien diserang. Dia adalah sahabat Marina dan sebagai Garde termuda, ia sebenarnya belum begitu siap. Namun sejauh ini ia berhasil mengembangkan Pusaka shape shifter tapi dalam keadaan yang terbatas, ia hanya dapat merubah wujudnya menjadi sosok yang lebih muda dan lebih tua, tapi tidak dapat berubah menjadi wujud yang lain. Di akhir-akhir kisah ia juga menemukan Pusaka telepati.

Nah, keenam Garde sudah muncul. Berarti tinggal Five yang entah sedang apa dan di mana. Tapi dalam buku ke empatnya yang akan rilis Agustus mendatang, kemungkinan besar Five akan dibahas tuntas. Alur dan ceritanya bagus banget apalagi di novel ini lebih banyak pertarungan dan konflik. Bahkan mereka sempat melawan Setrakus Ra.

Duh nggak sabar nunggu novel ke-empatnya nih. Belum tau nih sebenarnya siapa titisan Pittacus Lore yang bakal mengalahkan Setrakus Ra :/

Kira-kira receh yang saya kumpulin sampai akhir tahun nanti cukup nggak ya buat beli yg paperback English? :/

No comments:

Post a Comment